Beranda

TUMPUKAN RUMPUT KERING MEMBUAT 10 MOBIL TERPERANGKAP DI DALAMNYA.

Tinggalkan komentar

Petugas transportasi di Washington, Amerika Serikat, harus bekerja keras, Selasa ( 31/12/2019 ), pada malam tahun baru karena ada 10 mobil yang terperangkap dalam rumput kering yang tampak seperti semak belukar. Mereka berupaya membebaskan 10 mobil yang terperangkap di jalan raya di Richland Barat, Washinton. Media UPI, Rabu ( 1//1/2020 ), melaporkan bahwa petugas menggunakan alat untuk membersihkan salju untuk menerobos semak belukar tersebut.

Lainnya

TV KANADA MEMANGKAS ADEGAN FILM HOME ALONE 2.

Tinggalkan komentar

Bukan benci, sinis, atau sentimen terhadap Presiden AS Donald Trump ketika televisi Kanada, CBC, memangkas adegan Trump dalam film-film lama Home Alone 2 yang ditayangkan televisi baru-baru ini. Dalam pernyataan, Kamis ( 26/12/2019 ), CBC mengatakan, pemotongan adegan Trump dalam film yang mereka tayangkan itu sudah dilakukan sebelum Trump terpilih menjadi Presiden AS. Belum lama ini, CBC menyangkan kembali film bertema Natal tahun 1992, Home Alone 2.

Lainnya

PELIHARA ANJING TURUNKAN RISIKO SKIZOFRENIA.

Tinggalkan komentar

Memelihara anjing, hewan setia dan protektif, memberi kesejahteraan emosional bagi pemiliknya. Studi Johns Hopkins Medicine menunjukkan, berada di sekitar ” sahabat manusia ” sejak usia dini bermanfaat bagi kesehatan dan mengurangi risiko skizofrenia saat dewasa. ” Gangguan kejiwaan dikaitkan perubahan sistem kekebalan terkait paparan lingkungan pada awal kehidupan, ” kata Robert Yolken, MD, profesor neurovirologi di bidang pediatri di Johns Hopkins Children’s Center, dan penulis utama studi yang dipublikasikan di jurnal PLOS One.

Lainnya

PAUL JONES KOLEKTOR KARTU BISBOL LEBIH DARI 2,7 JUTA KARTU.

Tinggalkan komentar

Seorang kolektor kartu bisbol di Idaho, Amerika Serikat, Paul Jones ( 34 ), berhasil mencatatkan rekor pada Guinness World Record sebagai kolektor kartu bisbol pribadi terbanyak. Jones tercatat berhasil mengoleksi lebih dari 2,7 juta kartu bisbol. Miturut media UPI, Kamis ( 2/1/2020 ), orangtua Jones mengatakan bahwa Jones mulai mengumpulkan kartu bisbol sejak usia 10 tahun.

Mereka mengatakan bahwa Jones memiliki sindrom Asperger dan gangguan belajar sehingga sulit untuk menemukan hobi yang menarik baginya. ” Bisbol di rumah kami adalah hal besar karena bisa menyelamatkan Paul, ” kata ayahnya, Barry Jones, kepada KHQ-TV. Kartu bisbol itu membuat Jones harus belajar cara menghitung dan membaca.

Lainnya

PLASTIK MIKRO MENCEMARI UDARA LONDON.

Tinggalkan komentar

Plastik mikro mencemari udara di sejumlah kota di dunia. Riset terbaru menunjukkan, konsentrasi plastik mikro di udara London tertinggi daripada kota-kota lain yang diteliti. Keberadaan plastik mikro di udara ini dilaporkan para peneliti dari King’s College London di jurnal Environment International, 27 Desember 2019.

Lainnya

BURUNG FLAMINGO CHILE DAN EROPA MUNCUL DI CAGAR ALAM DESA PIJNACKER.

Tinggalkan komentar

Bagaimana jadinya jika muncul burung langka di sebuah tempat? Tentu banyak orang akan datang melihat kemunculannya. Enam burung flamingo Chile dan satu burung flamingo Eropa tiba-tiba muncul di cagar alam dekat Pijnacker, desa yang terletak di antara Rotterdam dan Den Haag, Belanda.

Media UPI, Jumat ( 24/1/2020 ), melaporkan, pengamat burung mendatangi cagar alam tersebut karena ingin melihat sekelompok flamingo yang sangat langka di Belanda. Petugas penjaga cagar alam, Cor Noorman, mengatakan, dia tidak pernah tahu flamingo pernah mengunjungi daerah itu pada masa lalu. Dia mengatakan, flamingo itu dipastikan tidak kabur dari kebun binatang terdekat.

Lainnya

GAJAH RONI DAN CARLA KABUR DARI GEDUNG SIRKUS DI ST PETERSBURG.

Tinggalkan komentar

Sepasang gajah kabur dari sirkus Rusia. Karena gajah-gajah itu kabur, lalu lintas pun macet karena justru bermain salju di pinggir jalan. Sirkus Yekaterinburg mengatakan dalam sebuah posting di Instagram bahwa gajah Asia bernama Carla ( 45 ) dan Roni ( 50 ) sedang berjalan-jalan di luar sirkus sebelum akhirnya diantar ke St Petersburg untuk pertunjukan sirkus Italia yang diadakan oleh Bolshoi State St Petersburg Circus.

Media UPI, Jumat ( 24/1/2020 ), mengunggah sebuah video warga yang memperlihatkan gajah-gajah itu sedang asyik bermain salju, sementara pawang gagal membujuk mereka untuk kembali ke gedung sirkus. ” Gajah memiliki karakter dan emosi tersendiri, mereka sangat pintar. Mereka berjalan-jalan di luar dan sangat senang melihat salju dan pohon-pohon. Para pejalan kaki pun berhenti untuk menonton, ” demikian unggahan di Instagram.

Lainnya

DAVID RUSH KEMBALI MEMECAHKAN REKOR GUINNESS WORLD RECORDS.

Tinggalkan komentar

Seorang laki-laki asal Idaho, Amerika Serikat, akhirnya berhasil memecahkan 52 rekor Guinness dalam 52 minggu. Ambisi yang cukup besar itu tentu memerlukan usaha keras. Miturut UPI, Selasa ( 31/12/19 ), laki-laki bernama David Rush itu berhasil memantulkan kembali 2.173 cakram terbang melalui belakang punggungnya dalam waktu satu jam.

Lainnya

DANIELLE FRANZONI MENDAPATKAN TIP SEBESAR 2.020 DOLLAR AS.

Tinggalkan komentar

Danielle Franzoni ( 31 ), seorang pekerja di sebuah restoran di Alpena, kota kecil di Michigan, Amerika Serikat, mendapat kejutan luar biasa pada tahun baru. Ia mendapatkan tip sebesar 2.020 dollar AS atau setara dengan Rp 28,2 juta. Jumlah itu jauh lebih besar dari tagihan atas makanan yang dipesan oleh pelanggan restoran yang dilayaninya.

Tagihan resminya hanya 23 dollar AS. Franzoni mendapatkan tip itu saat bekerja hari Minggu di Thunder Bay River Restaurant di Alpena. Pada kuitansi yang dibayar dengan kartu kredit tertera, ” Selamat Tahun Baru. 2020 Tip Challenge “.

Lainnya

DUA PRIA SPANYOL GAGAL MERAMPAS TAS BERISI UANG MILIK NASABAH BANK.

Tinggalkan komentar

Harapan dua pria di Spanyol untuk menikmati uang rampasan 3.300 dollar AS kandas setelah kedua perampok tas berisi uang itu dikejar dan ditangkap dengan mudah oleh polisi. Dua warga Spanyol berusaha melarikan diri dengan mobil setelah merampas tas dari seorang pria yang baru keluar dari bank di Sevilla, Spanyol, Jumat ( 27/12/2019 ). Korban lalu meminta tolong polisi.

Lainnya

Older Entries