Terlindunginya seseorang dari penyakit malaria yang paling ganas berkaitan dengan variasi genetika sel darah merahnya. Pusat Penelitian Genetika Manusia Institut Wellcome Trust Sanger, Inggris, menemukan pengaturan gen reseptor glikoforin sel darah merah menurunkan risiko malaria berat hingga 40 persen. Variasi gen glikoforin itutak umum di Afrika, kawasan dengan penularan malaria tertinggi di dunia sekaligus penyebaran Plasmodium faleiparum, parasit pemicu malaria terganas.
GEN SEL DARAH MERAH TENTUKAN KETAHANAN MALARIA.
Juni 26, 2017
Ilmu Pengetahuan gen, malaria ganas, reseptor, sel darah merah Tinggalkan komentar
ANGKA KASUS DIARE PADA ANAK TURUN DRASTIS.
Juni 24, 2017
Ilmu Pengetahuan air kotor, bayi sakit, diare, faces, kolera, sanitasi buruk Tinggalkan komentar
Jumlah anak yang meninggal dunia akibat diare turun sepertiga tahun 2005-2015. Studi The Lancet menyatakan, akses lebih baik pada air bersih dan sanitasi jadi kunci, dengan lebih sedikit anak yang mengalami malnutrisi terinfeksi. Vaksin baru juga berdampak positif.
Namun, diare menjadi salah satu penyebab utama kematian bayi secara global, hampir 500.000 anak meninggal tiap tahun sebelum berusia lima tahun. Diare juga memperburuk penyakit lain seperti pneumonia dan campak. Sejumlah periset Amerika Serikat yang menganalisis data dari studi baru Beban Global Penyakit menemukan, lebih dari sepertiga ( 42 persen ) kematian terjadi di Nigeria dan India.
MEMBAWA SEPEDA SAMBIL NAIK MOBIL.
Juni 24, 2017
Petualangan kaca jendela mobil.pedal sepeda, lalu lintas, sepeda ontel, tertib lalu lintas Tinggalkan komentar
Seorang pesepeda biasanya melintasi jalanan dengan mengayuh sepedanya. Namun, tidak demikian dengan seorang pesepeda di kota Saratov, Rusia ini. Justu dia tidak menaiki dan mengayuh sepedanya, malah berada dalam mobil sedan yang dikendarai rekannya.
BAKTERI MELENGKAPI PENGOLAHAN AIR LIMBAH.
Juni 23, 2017
Ilmu Pengetahuan air kotor, air limbah, alga, bakteri, kadar oksigen, limbah rumah tangga, nitrat air olahan, toilet Tinggalkan komentar
Air limbah dari toilet, kamar mandi, dan mesin cuci di masa depan bisa menjadi produk berharga dengan bakteri anammox. Bakteri itu menjadi subyek studi yang dipimpin Daniel Noguera dan Katherine McMahon, profesor teknik sipil dan lingkungan di Universitas Wisconsin-Madison, Amerika Serikat. ” Bakteri itu menghilangkan amonium secara anaerobik ( bebas oksigen ) “.
PENGGUNA TWITTER DIBUAT BINGUNG.
Juni 23, 2017
Mancanegara akun twitter, berkicau, bingung, pesan rahasia Tinggalkan komentar
Presiden AS Donald Trump jadi bahan candaan di media sosial Twitter sekaligus memantik rasa penasaran, Rabu ( 31/5 ) dini hari, saat menulis kata tak bermakna di akun Twitter-nya covfefe. Diunggah pukul 00.06 kicauan Trump itu berbunyi Despite the constant negative press covfefe ( Meski ada kata covfefe media negatif secara terus menerus ). Selama berjam-jam tak ada pembetulan pada kalimat tak selesai itu, seperti disengaja dibiarkan salah.
Selama itu pula,para pengguna Twitter ramai membahasnya. Apa maksud Trump dengan kata covfefe itu? Atau, jangan-jangan orang nomor satu di AS ketiduran sebelum tuntas merangkai pesan? Ada yang sampai membuka kamus, seperti Merriam-Webster dan Urban Dictionary. Dan tentu saja karena tidak bermakna tidak ditemukan arti katak tersebut.
PENELITI IDENTIFIKASI INFORMASI DI SUARA KELELAWAR.
Juni 22, 2017
Ilmu Pengetahuan kelelawar buah, riset, vokasi kelelawar Tinggalkan komentar
Studi terbaru Universitas Tel Aviv ( TAU ), Israel yang dipublikasikan di Scientific Report menunjukkan peneliti bisa mengekstrak informasi spesifik dari vokalisasi kelelawar. Mereka mengidentifikasi, penggilan kelelawar menurut informasi, misalnya identitas pemanggil dan yang dipanggil, teman atau lawan. Mereka tahu kelelawar berkelahi terkait posisi tidur, perkawinan, makanan, atau tanpa pemicu. ” Mempelajari komunikasi satwa penting, jika Anda tertarik evolusi bahasa manusia, ” kata Prof Yossi Yovel dari Departemen of Zoology di TAU’s Faculty of Live Sciences, pemimpin riset, Selasa ( 27/12 ).
SEMBELIT TINGKATKAN RISIKO SAKIT GINJAL.
Juni 22, 2017
Ilmu Pengetahuan gagal ginjal, kardiovaskuler, kronis, makanan, obat pencahar, sembelit, veteran perang amerika Tinggalkan komentar
Observasi terhadap 3,5 juta veteran perang Amerika Serikat yang mengalami sembelit atau memakai obat pencahar selama tujuh tahun menunjukkan, mereka berisiko tinggi menderita penyakit ginjal kronis ( menahun ) atau gagal ginjal dibandingkan yang tidak sembelit. Sembelit dialami sekitar 30 persen populasi dunia, umumnya orang tua dan perempuan. Csaba Pal Kovesdy, Ketua Bagian Nefrologi Pusat Kesehatan Veteran Memphis, AS, Kamis ( 10/11 ), mengatakan tak terkejut dengan hasil itu.
KURANG TIDUR MENINGKATKAN RISIKO SERANGAN JANTUNG.
Juni 21, 2017
Ilmu Pengetahuan diabetes melitus, hipertensi, kolesterol, kurang tidur, serangan jantung, stroke Tinggalkan komentar
Individu dengan risiko sakit jantung dan diabetes dianjurkan punya waktu tidur cukup. Individu dengan sindrom metabolik yang tidur kurang dari 6 jam sehari berisiko dua kali lebih tinggi meninggal karena serangan jantung dan stroke. Studi kohor pada 1.344 orang dewasa di AS berusia rata-rata 49 tahun dengan indeks massa tubuh di atas 30, kolesterol tinggi, hipertensi, kadar gula darah dan trigliserida tinggi, menunjukkan, selama 17 tahun riset, 22 persen partisipan meninggal karena serangan jantung dan stroke.
TRADISI KUNO JEPANG PERLU DILESTARIKAN GENERASI MUDA JEPANG.
Juni 21, 2017
Mancanegara air hangat, kolam air hangat, mandi bersama, mandi telanjang, tradisi kuno jepang Tinggalkan komentar
Ada sekolah telanjang di Tokyo, Jepang. Jangan berpikiran yang tidak-tidak, sekolah ini tak ada hubungannya dengan pesta seks dan sejenisnya. Sekolah ini justru mulia karena bertujuan menyelamatkan sebuah tradisi kuno di Jepang, yakni berendam bersama di tempat pemandian air hangat, sambil membicarakan berbagai topik.
Pada akhir tahun 1960-an, masih ada 2.600 tempat berendam tradisional di Tokyo. Kini, jumlah itu terus berkurang. Pemandian umum bernama Hinodeyu, dekat Distrik Asakusa di Tokyo, pada masa kejayaannya dulu dikunjungi hingga 500 pria setiap hari untuk berendam bersama.
GAJAH MAIN KALENG MEMBUAT MACET DI JALAN.
Juni 20, 2017
Dunia Binatang bola, jalan raya, kaleng bekas, main bola, pria india Tinggalkan komentar
Ketika mengendarai mobil dan mendapati jalan yang kita lewati macet, biasanya kita berusaha mencari tahu penyebab kemacetan tersebut. Demikian pula dilakukan oleh Akshoi Gogoi, pria India. Ia sedang berkendara pulang ke rumah bersama seorang teman dan terjebak macet di Assam, India.
Penasaran dengan penyebab kemacetan itu, Gogoi keluar dari mobil, berjalan kaki menuju barisan depan kemacetan. Apa yang dijumpainya sama sekali di luar dugaannya. Gogoi melihat seekor gajah sedang asyik menendang-nendang benda mirip kaleng seolah-olah benda itu bola.
Komentar Terbaru