Beranda

CASSIOPEA SI UBUR-UBUR PRIMITIF.

Tinggalkan komentar

Jenis ubur-ubur primitif disebut Cassiopea, yang tidur saat malam, tampak di lantai tangki, di Caltech, di Pasadena, California, Amerika Serikat. Foto ini dirilis pada Rabu ( 20/9 ). Sepintas, manusia nampaknya sangat sedikit kesamaan dengan Cassiopea, ubur-ubur primitif. 

Cassiopea tidak berotak, tanpa tulang, dan menghabiskan sebagian besar hidupnya di atas dasar laut, berdenyut setiap beberapa detik. Namun, ilmuwan Caltech sekarang telah menemukan bahwa, berbeda dengan jadwal harian kita, manusia dan ubur-ubur benar-benar memulai dan mengakhiri hari-hari mereka dengan perilaku yang sama: tidur. Lainnya

INGAT LENSA KONTAK HARUS DILEPAS JIKA TIDUR.

Tinggalkan komentar

Penggunaan lensa kontak tidak bisa dilakukan sembarangan, khususnya lensa kontak sekali pakai. Setiap malam, saat hendak tidur, lensa kontak harus dilepas dan dibersihkan atau dibuang jika merupakan jenis sekali pakai. Namun, seorang perempuan Inggris berusia 67 tahun rupanya tak tahu bagaimana menggunakan lensa kontak.

Selama bertahun-tahun, ia tidak melepaskan lensa kontak, bahkan menumpuknya. Perempuan ini terus memasang lensa kontak yang baru hingga total ada 27 lensa kontak yang menumpuk di matanya. Lainnya

TURIS CEKAK DUIT HOTEL KAPSUL JADI PILIHAN UNTUK MENGINAP.

Tinggalkan komentar

Hotel kapsul semakin populer di Tiongkok daratan, memanfaatkan penggemar wisata perjalanan yang membutuhkan penginapan hanya untuk tidur, tanpa kelengkapan fasilitas seperti yang disediakan hotel konvensional. Menyusul kesuksesan hotel kapsul di sejumlah kota besar di Tiongkok, laman globaltimes,cn memberitakan, Bandara Internasional Hangzhou, Xiaoshan di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, menjadi bandara pertama yang menawarkan fasilitas serupa.

Lainnya

DUDUK DAN TIDUR BERLEBIH PICU KEMATIAN DINI.

1 Komentar

Peneliti mendapati, menghabiskan sebagian besar waktu dengan duduk dan tidur bisa memicu kematian sedini akibat terlalu banyak merokok dan minum minuman beralkohol. Itu berdasarkan studi ” 45 and Up ” oleh The Sax Institute, melibatkan lebih dari 230.000 partisipan, termasuk usia 45 tahun atau lebih di Australia. Peneliti menghitung kegiatan tak sehat tiap partisipan, termasuk merokok, konsumsi minuman beralkohol dan makanan tak sehat, kurang gerak, dan terlalu banyak tidur ( lebih dari 9 jam per malam ).

Lainnya

RAKUN NAIK KERETA.

Tinggalkan komentar

Tak hanya manusia yang memerlukan angkutan. Laman UPI melaporkan, seekor rakun dikarantina karena telah menyelinap ke kereta yang sedang dalam perjalanan meninggalkan kota Toronto, Kanada. Rakun itu ditemukan petugas GO Transit, Tyler Kay, yang kemudian mengunggah foto rakun itu ke akun twitter-nya. Rakun yang menumpang kereta tersebut berupa ditangkap dan area di dalam kereta tersebut diisolasi.

Lainnya

REKOMENDASI BARU WAKTU TIDUR.

Tinggalkan komentar

Tidur terlalu singkat berisiko mengalami obesitas, tekanan darah tinggi, dan penurunan produktivitas. Sebaliknya, terlalu lama tidur berisiko kena serangan jantung dan kematian dini. Karena itu, Yayasan Tidur Nasional ( NSF ) yang berpusat di Arlington, Virginia, Amerika Serikat, mengeluarkan rekomendasi baru tentang jumlah waktu tidur yang seharusnya dimiliki tiap orang per hari.

Bayi berusia 0-3 bulan sebaiknya tidur 14-17 jam sehari, bayi berumur 4-11 bulan seharusnya tidur 12-15 jam, dan anak usia 1-2 tahun harus tidur 11-14 jam. Selain itu, anak umur 3-5 tahun dianjurkan tidur 10-13 jam, anak usia 6-13 tahun disarankan tidur 9-11 jam, dan remaja usia 14-17 tahun dianjurkan tidur 8-10 jam. Adapun dewasa muda berumur 18-25 tahun dianjurkan tidur 7-9 jam, dan lansia berusia lebih dari 65 tahun diminta tidur 7-8 jam sehari.

Lainnya

DENG DAN LIU TIDUR DI RUMAH SHEN.

Tinggalkan komentar

Dua pencuri di kota Yujao, Provinsi Zhejiang, Tiongkok timur, tertidur di rumah korbannya dan baru melek setelah dibangunkan polisi keesokan harinya. Seperti diwartakan surat kabar Modern Gold Express, yang dikutip laman harian Global Times pekan lalu, peristiwa aneh itu terjadi 23 Juni silam. Shen, nama pemilik rumah kaget setelah menemukan jendela dapurnya terbuka.

Jejak-jejak kaki berlumpur juga memenuhi rumahnya. Ia pun menelepon polisi yang tak berapa lama polisi datang dan menangkap dua pencuri itu. Saat ditangkap dua pencuri itu tengah tertidur ngorok begitu keras sehingga dengan mudah ditangkap. Polisi kemudian membangunkan dua pencuri yang diidentifikasi sebagai Deng ( 22 ) dan Liu ( 26 ).

Lainnya

MEMPROGRAM ENERGI REIKI AGAR BEKERJA TERUS.

2 Komentar

Sebagai praktisi reiki level 3 biasanya sudah dikenalkan simbol reiki untuk pengiriman energi jarak jauh. Simbol yang dimaksud adalah HSZSN selain dipakai untuk penyembuhan jarak jauh, juga dipakai untuk pemograman energi agar terus bekerja ke pasien sekalipun praktisi reiki sudah tidak menyalurkan energi padanya. Dengan kata lain praktisi reiki mempunyai asisten yang membantunya terus mengirimkan energi reiki ke pasien sampai sembuh.

Simbol HSZSN mempunyai fungsi sebagai jembatan penghubung ruang dan waktu antara praktisi dengan pasien yang dikirimi reiki. Makna dari simbol itu tidak ada masa lampau, masa kini dan masa yang akan datang.  Simbol ini menunjukkan relativitas ruang dan waktu dipakai untuk penyembuhan jarak jauh atau  masalah yang menyangkut waktu sebelum dan sesudahnya.

Lainnya

KERJA MALAM MERUSAK TUBUH.

2 Komentar

Kerja malam seperti saya ngeblog menggunakan internet hingga larut malam, sejatinya mengacaukan ritme tubuh dan menimbulkan kerusakan jangka panjang pada tubuh. Mereka yang bekerja malam memiliki risiko lebih tinggi menderita diabetes, serangan jantung, dan kanker. Studi dari Pusat Penelitian Tidur di Surrey, Inggris, yang dipublikasikan dalam Proceedings of the National Academyof Sciences menemukan, gangguan akibat kerja malam terjadi hingga ke tingkat molekuler terdalam.

Kondisi ini terjadi karena tubuh manusia memiliki ritme aktif waktu siang dan istirahat di kala malam tiba. Perubahan ritme tubuh memicu perubahan hormon, suhu tubuh, suasana hati, hingga fungsi otak. Berdasarkan hasil tes darah, 6 persen gen ( pemberi perintah dalam asam deoksiribonukleat ) menjadi kurang efektif atau justru lebih aktif pada waktu-waktu tertentu dalam satu hari.

Lainnya

JACK MENGELUARKAN BERLIAN.

Tinggalkan komentar

Keteledoran selalu mengundang masalah. Orang selalu menganggap remeh bahwa menaruh barang sembarangan tidak akan hilang jika tidak ada orang lain  masuk rumahnya. Ia tidak sadar bahwa pencuri jaman sekarang bukan hanya manusia saja yang bisa mencuri, binatang terlatih pun bisa mengambil barang.

Lalu kalau bukan manusia yang mencuri, apa ada pencuri lain yang bisa mengambil barang sembarangan ? ” Ada !, pencuri itu adalah anjing milik saya yang baru belajar jadi anjing polisi, ” teriak Angie Collins ( 51 ). ” Lho, kok, bisa, ” tanya UPI kepada Angie, penduduk London yang masih syok karena cincin berliannya lenyap saat dia sedang tidur.

Lainnya

Older Entries