Beranda

TROY BARTEL MENATAH PUNGGUNG ANAKNYA.

1 Komentar

Hari Rabu tanggal 12 di bulan 12 tahun 2012 dalam penanggalan Masehi ternyata masih menyisakan kenangan manis bagi yang merayakan hari istimewa itu.  Karena begitu istimewanya sampai ada pria di Texas mengatakan kepada polisi di layanan telepon darurat 911, bahwa dia  tega menganiaya anaknya sendiri. Barangkali bapak ini sudah kentir alias edan sehingga dia menatah punggung anaknya yang berusia 6 tahun dengan pentagram.

Agar tatahan pada punggung anaknya membekas dan menjadi pengingat, maka pola tatahan pentagram itu  tertulis  12- 12- 2012 yang merujuk pada hari istimewa jelang akhir tahun. Dalam percakapan di telepon, bapak itu  mengatakan,   kenapa dia tega menatah punggung anaknya. Alasannya, untuk mengabadikan tanggal itu sebagai hari Rabu yang menurutnya sakral.

Lainnya

TIDAK BOLEH ADA SUARA BERISIK.

1 Komentar

Pesta pernikahan tentu identik dengan kegembiraan yang terkadang diwujudkan dengan iringan musik sebagai hiburan untuk tamu yang datang ke pesta pernikahan itu. Biasanya gedung tempat resepsi pernikahan sudah menyediakan musik pengiring berikut penyanyi yang akan tampil menghibur tamu. Sudah tentu dengan adanya pemain musik yang memainkan lagu-lagu, suasana pesta akan meriah, termasuk siutan tamu yang memberi applause penyanyi yang sedang naik panggung.

Namun kegembiraan pesta pernikahan dengan iringan musik yang tentu membuat berisik, mulai 1 Juni esok akan dilarang, jika ada pasangan yang menikah menyertakan musik beserta penyanyi tampil di resepsi pesta pernikahan. Pasalnya pasangan yang akan menikah di Balai Kota Nice, Perancis selatan, telah diperingatkan bahwa upacara pernikahan mereka akan ditunda jika mereka dan tamu-tamunya terlalu berisik. Peraturan baru itu tentu saja dirasa janggal dan aneh bagi calon pengantin yang akan menikah di tempat itu,  mengingat selama ini gedung tempat pasangan pengantin mengadakan resepsi pernikahan membolehkan ada iringan musik.

Lainnya