Beranda

PASANGAN SUAMI ISTRI TERNYATA GELANDANGAN.

Tinggalkan komentar

Richard Nippell dan Camri Cantweell, sepasang suami-istri, digiring ke kantor Kepolisian Uniontown, Ohio, Amerika Serikat, setelah keduanya tepergok sedang duduk santai berdua sambil meminum kopi di teras rumah. Masalahnya, itu bukan rumah mereka. Pasangan itu ternyata sudah menjadi buronan polisi sejak lama karena mereka kerap merampok rumah.

Lainnya

SALAH KETIK DI PAPAN GAWAI BISA FATAL JADINYA.

Tinggalkan komentar

Di era digital seperti zaman now, saat sebagian komunikasi dijalin melalui gerak jari di papan ketik komputer atau gawai, sekali salah pencet saja bisa berakibat kecerobohan yang menggelikan. Ini dialami Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Australia. Seperti dilansir UPI, Selasa ( 16/10/2018 ), gara-gara kecerobohan itu, Kedutaan AS di Canberra, Australia, harus meminta maaf.

Lainnya

MARY ANDREWS SEDIH BARANG MILIKNYA DI RUMAH DIAMBIL ORANG.

Tinggalkan komentar

Ketika pulang ke rumahnya di Longmont, Negara Bagian Colorado, Amerika Serikat, Mary Andrews bingung melihat jajaran mobil di parkir di pekarangan rumahnya. Bukan hanya itu, kerumunan orang juga keluar masuk rumahnya sambil mengangkuti barang-barang dari dalam rumah. ” Mobil ada di mana-mana dan penuh barang….Saya bertanya-tanya, apa yang sedang terjadi, ” kata Andrews yang ketika pergi tak mengunci rumahnya.

Namun, tak ada orang yang peduli dengan teriakan Andrews yang meminta orang-orang itu berhenti mengangkuti barang-barang. ” Mereka lebih galak, ” ujar Andrews. Usut punya usut, orang-orang yang datang ke rumah Andrews menyangka sedang ada estate sale ( penjualan barang gratis ) di rumah itu.

Lainnya

MENGUKUR KADAR GULA DARAH MELALUI KERINGAT.

Tinggalkan komentar

Tim ilmuwan dari Korea Selatan yang dipimpin Hyunjae Lee dari Universitas Nasional Seoul dan Institut Ilmu Dasar Seoul sedang mengembangkan teknologi pengukur kadar gula darah melalui keringat, bukan menggunakan sampel darah seperti selama ini dilakukan. Sistem ini, seperti dikutip BBC, Kamis ( 9/3 ), akan membebaskan penderita diabetes dari rasa sakit dan stres akibat penggunaan jarum saat pengambilan sampel darah. Pengukuran kadar gula pada keringat itu menggunakan sistem sensor yang dihubungkan pada sebuah komputer.

Lainnya

POTENSI ENERGI KINETIK DARI BAKTERI.

Tinggalkan komentar

Tim ilmuwan dari Universitas Oxford, Inggris, menemukan pergerakan alami bakteri yang bisa dimanfaatkan merakit dan menghasilkan tenaga mikroskopik untuk berbagai mesin mikro buatan manusia semacam telepon pintar. Studi yang diterbitkan dalam jurnal Science Advances menggunakan simulasi komputer untuk menunjukkan efek kerumunan padat pada bakteri yang bergerak dapat dikelola untuk menggerakkan rotor silinder dan menyediakan sumber energi tetap. Para peneliti memercayai pergerakan biologi itu suatu hari bisa menjamin mesin mikroskopik yang sangat bermanfaat.

Lainnya

STEPHEN C. GIDCUMB MENGGUNAKAN UANG PALSU 100 DOLLAR AS.

Tinggalkan komentar

Seorang pria berhadapan dengan hukum karena kasus penggunaan uang 100 dollar AS palsu untuk membayar seorang penari telanjang. Kepolisian Detroit, Amerika Serikat, menyatakan Stephen Gidcumb, si pria itu, dengan sengaja menggunakan uang palsu. Dalam pernyataan, kepolisian mengungkapkan,Gidcumb mencampur uang palsu itu dengan lembaran uang dollar AS asli.

Lainnya

LUMPUH BERJALAN DENGAN INOVASI OTAK-KOMPUTER.

Tinggalkan komentar

Adam Fritz, seseorang yang lumpuh di bagian pinggang kebawah karena kerusakan saraf tulang belakang mampu berjalan sejauh 3,6 meter berkat inovasi teknologi sambungan otak ke komputer. Ia menjadi pasien kelumpuhan pertama yang berjalan tanpa perangkat robotik dan didokumentasikan dalam studi awal yang dirilis di jurnal NeuroEngineering and Rehabilitation seperti dimuat Reuters, Rabu ( 23/9). Sistem itu membuat otak memotong jalan dalam mengirim pesan, yang seharusnya melewati saraf tulang belakang menjadi berwujud algoritma komputer untuk diproses elektroda.

Lainnya

PENCURI MASUK RESTORAN MENCURI 15 KG MAKANAN.

1 Komentar

Pencuri di Chengdu, Tiongkok, ini terbilang konyol. Ia masuk ke restoran dan mencuri lebih dari 15 kilogram makanan, termasuk telinga dan ekor babi, serta minyak, tetapi meninggalkan perangkat elektronik berharga. Seorang koki di restoran itu, Zheng mengatakan, pencuri mengambil 15 kilogram telinga dan ekor babi, 15 kilogram minyak, cabe, dan beberapa jenis bumbu.

Lainnya

INSINYUR YOUTUBE BINGUNG.

Tinggalkan komentar

Para insinyur yang bekerja di Youtube kelabakan beberapa waktu lalu. Pasalnya sistem perhitungan jumlah view di situs itu tidak mampu menangani popularitas video Gangnam Style yang menampilkan aksi penyanyi Korea Selatan, Psy. Ceritanya berawal saat pengelola situs Youtube sebelumnya, menggunakan sistem perhitungan view yang dalam ilmu komputer dikenal dengan 32-bit integer.

Lainnya

PULAU KECIL MEMPERKUAT GELOMBANG TSUNAMI.

Tinggalkan komentar

Pulau kecil di lepas pantai melindungi pantai pulau utama dari badai. Namun, pemodelan komputer menegaskan pulau kecil itu justru memperkuat gelombang tsunami yang akan menghantam pulau utama hingga 70 persen.  ” Sejumlah daerah yang selama ini diduga beresiko rendah ternyata justru beresiko tinggi, ” kata Frederic Dias, ahli gelombang laut dari Universitas College Dublin, Irlandia, pada Proceeding of the Royal Society A, Rabu ( 5/11 ).

Lainnya

Older Entries