Beranda

MOBIL TESLA BERJALAN SENDIRI SEMENTARA SOPIR TERTIDUR.

1 Komentar

Seorang pelancong mendapati pemandangan ” aneh dan membingungkan ” di jalan raya di Massachusetts, yaitu sebuah mobil Tesla yang melaju sendiri dengan mode otopilot, sementara sang pengemudi kendaraan tertidur. Dakota Randall merekam kejadian itu di Massachusetts Turniple di Newton, Minggu ( 8/9/2019 ). ” Ini sangat aneh dan membingungkan, ” ujar Randall kepada WBZ-TV seperti dimuat di UPI.com, Selasa ( 10/9/2019 ).

Lainnya

SIMPANSE MENGEMBALIKAN TONGSIS KEPADA PEMILIKNYA DI KEBUN BINATANG QINGHUANGDAO.

Tinggalkan komentar

Ini cerita manusiawi dari simpanse penghuni Kebun Binatang Liar Qinghuangdao di Provinsi Hebei, China, yang direkam dengan kamera video seorang pengunjung, dan dilansir laman UPI, Kamis ( 29/11 ). Salah satu dari dua simpanse dalam kandang di kebun binatang itu semula mengambil tongkat untuk swafoto, biasa disebut tongsis ( tongkat narsis ), milik seorang pengunjung dari balik jeruji kandangnya. Melihat hal tersebut, seekor simpanse yang lain merebut tongsis itu dari rekannya seolah mengatakan, ” Kamu tidak berhak memiliki benda yang bukan hak kamu. ”

Lainnya

SARAH WEBB TIDAK JADI DITAHAN SETELAH NGEBUT NAIK SEPEDA MOTOR.

Tinggalkan komentar

Dua wanita polisi di Roswell Police Departement kena batunya. Mereka dirumahkan karena bertindak sembrono terhadap Sarah Webb, pengendara motor yang tertangkap karena mengendarai motor dengan kecepatan melebihi 130 kilometer per jam. Webb pagi itu ngebut karena terlambat datang ke tempat kerjanya di sebuah salon kecantikan di kota Atlanta.

Setelah memberhentikan Webb, kedua petugas itu berdiskusi apakah akan menilang Webb dengan tuduhan ngebut atau menahan Webb karena berkendara secara sembrono. Webb ngebut di jalanan basah. Untuk membuat keputusan, kedua petugas itu sepakat melempar koin.

Lainnya

TEKO TEH DAN KOPI DIBAWA KELUAR DARI TOILET, TIGA PENJUAL MINUMAN KENA DENDA.

Tinggalkan komentar

Tiga penjual minuman keliling di kereta Chennai-Hyderbad Express terekam video kamera sedang keluar dari toilet sambil membawa teko-teko kaleng berukuran besar yang biasa digunakan untuk menjual teh dan kopi. Rekaman video yang dibuat di atas kereta saat melintas di Secunderabad, Telangana, itu tersebar luas. Mereka pun dituduh membuat minuman dari air yang diambil di toilet.

Lainnya

KANGURU MANDI AIR LAUT DI PANTAI GOLD COAST.

Tinggalkan komentar

Suhu panas akhir-akhir ini tidak hanya mengganggu manusia. Seekor kanguru di Pantai Gold Coast, Queensland, Australia timur, rupanya juga terganggu suhu panas. Kanguru itu tertangkap kamera sedang mendinginkan dirinya dari suhu panas Australia dengan cara berenang di pantai.

Lainnya

REMAJA NAIK TREM TETAPI TAK MEMBELI TIKET.

Tinggalkan komentar

Kelakuan remaja yang aneh-aneh biasanya dimaklumi orang dewasa. Maklum, mereka pun pernah muda. Namun, jika tingkah aneh-aneh itu membahayakan si remaja, orang tua haruslah memperingatkan.

Seorang remaja di Melbourne, Australia, tertangkap video sedang bertingkah aneh. Dia berdiri menempelkan badannya di bagian belakang sebuah trem hanya gara-gara ingin menghindari kewajiban membeli tiket. Unggahan video di media UPI tersebut direkam pada hari Minggu ( 22/10) di sekitar Mount Alexander Road di area Flemington, Melbourne.

Lainnya

PERTEMUAN BERBAHAYA ANTARA MATT MARSHALL DENGAN HIU PUTIH.

Tinggalkan komentar

Seorang peselancar Australia, dalam rekaman video kamera milik temannya, terlihat bertemu dengan hiu putih saat sedang berada di laut. Pertemuan berbahaya itu berlangsung di kawasan pantai Prevelley, Australia Barat. Rekaman video yang diunggah di laman upi com menunjukkan peselancar yang bernama Matt Marshall itu sedang asyik berada di papan selancar untuk menunggu datangnya ombak.

Tiba-tiba datang hiu putih di dekat Marshall. ” Saya hanya melihat sekilas dan berpikir itu adalah lumba-lumba. Setelah melihat rekaman video, ternyata baru sadar bahwa hewan itu adalah hiu putih, ” ungkap Marshall.

Lainnya

AKSI PRIA MENUMPANG KERETA TIDAK PADA TEMPATNYA.

Tinggalkan komentar

Otoritas Australia menangkap seorang pria yang tertangkap kamera berdiri di belakang kereta yang melaju kencang. Video yang direkam oleh Chantelle Stone dan diunggah di laman Facebook dan media upi com tersebut menunjukkan, seorang pria memegang pembersih kaca bagian belakang kereta komuter yang melaju cepat, Sabtu ( 23/9 ), di sebelah jalan tol Mitchell di Perth, Australia Barat. ” Kami melihat seorang pria menumpang di belakang kereta yang berjalan kencang, kereta mendahului kami sehingga kami bisa mengambil video, ” kata Stone.

Lainnya

ALBERT RODIGUEZ NGEBUT NAIK SEPEDA MOTOR.

Tinggalkan komentar

Polisi San Antonio menabuh genderang perang terhadap seorang pengendara sepeda motor yang mengunggah video di jejaring sosial Facebook yang memperlihatkan dirinya melaju di keramaian jalan negara bagian dengan kecepatan 160 kilometer per jam. Tertulis pesan yang menantang, ” Tangkap aku kalau bisa, “.

Polisi yang menjadikan pria itu target utama ganti mengunggah video yang memperlihatkan pria itu meliuk-liuk di antara kendaraan lain. ” Saat kami menangkapnya, ada banyak hal yang harus dia jelaskan. Yang pasti, kami ingin menyingkirkan dia dari jalan karena membahayakan orang lain,  ” ujar juru bicara polisi, Sersan Javier Salazar. Lainnya

FRANK DI MARINO SUKA ISENG.

Tinggalkan komentar

Persaingan usaha bisa membuat orang melakukan hal konyol, bahkan bagi warga usia lanjut. Surat kabar Connecticut Post memberitakan, Agron Komoni, pemilik kios pangkas rambut Agron’s Barbershop di Wilton, Connecticut, Agustus lalu, mengalami masalah dengan kunci pintu kiosnya. Saat itu, dia menemukan potongan kunci tertinggal di lubang kunci.

Lainnya

Older Entries