Beranda

ANTIBIOTIK UNTUK SEEKOR UNTA YANG DIGIGIT GLORIA

Tinggalkan komentar

Seorang dokter hewan di Louisiana, Amerika Serikat, mengeluarkan resep berupa antibiotik bagi seekor unta. Uniknya, resep itu dikeluarkan sang dokter setelah tahu binatang itu telah digigit seorang perempuan. Dokumen kantor Sheriff Iberville Parish yang diperoleh media setempat, The Advocate, pada Minggu ( 22/9/2019 ) menyebutkan bahwa aparat menduga pasangan asal Florida, Gloria ( 68 ) dan Edmond Lancester ( 73 ), sengaja melepaskan anjing mereka ke kandang unta dan membuat sang unta marah.

Lainnya

MASALAH JANTUNG TERKAIT PENGGUNAAN ANTIBIOTIK.

Tinggalkan komentar

Antibiotik yang sering diresepkan kepada pasien ternyata berkaitan dengan masalah jantung. Dalam riset dipublikasikan, Selasa ( 10/9/2019 ), di Journal of American College fo Cardiology, peneliti di University of British Colombia bersama Unit Evaluasi Terapi Otoritas Dinas Kesehatan Provinsi menemukan, pengguna antibiotik fluoroquinolone berisiko 2,4 kali lebih tinggi terkena regurgitasi aorta dan mitral, yaitu darah mengalir kembali ke jantung dibandingkan pengguna amoksisilin, jenis antibiotik berbeda.

Lainnya

PASIEN BUTUH ISTIRAHAT, BUKAN ANTIBIOTIK.

Tinggalkan komentar

Makin banyak pasien dianjurkan beristirahat daripada minum antibiotik. Otoritas Kesehatan Masyarakat Inggris ( PHE ) menyatakan, 1 dari 5 peresepan antibiotik tak diperlukan karena banyak penyakit membaik sendiri. Penggunaan antibiotik berlebihan membuat infeksi kian sulit diatasi.

Lainnya

ANTIBIOTIK DIDUGA BISA MEMICU KANKER USUS BESAR.

Tinggalkan komentar

Konsumsi antibiotik dalam waktu lama diduga bisa memicu tumbuhnya jaringan usus sampai terjadi kanker. Antibiotik memengaruhi keragaman mikrobioma ( mikroba dan bakteri ) usus sehingga memicu kanker. Studi yang dipublikasikan di jurnal Gut, Selasa ( 4/4 ), itu dipimpin Yin Cao dari Sekolah Kedokteran Harvard, Boston, Amerika Serikat.

Mereka meneliti 16.600 perawat di AS. Hasilnya, perawat yang mengonsumsi antibiotik 2 bulan lebih berisiko punya polip usus yang bisa jadi kanker. Adanya polip usus belum tentu jadi kanker. Itu butuh riset lebih lanjut.

Lainnya

WASPADAI PENYEBARAN SUPERGONORE.

Tinggalkan komentar

Dokter di Inggris mengingatkan potensi penyeberan supergonore ( super-gonorrhea ) yang tak mampu diatasi dengan antibiotik yanga ada. Gonore ialah penyakit infeksi menular seksual ( IMS ) disebabkan bakteri Neisseria gonorrhoae dan disebarkan lewat seks vagina, oral, dan anal tanpa pelindung. Selama ini gonore diobati dengan kombinasi antibiotik azitromisin dan seftriakson.

Lainnya

ANTIBIOTIK MEMBUNUH PATOGEN TANPA RESISTENSI.

Tinggalkan komentar

Resistensi patogen terhadap antibiotik menempati urutan pertama penyebab krisis kesehatan masyarakat. Namun, pada riset terkini, Prof Kim Lewis dari Universitas Northeastern, di Boston, Massachusetts, AS, bersama koleganya, menemukan metode baru. Satu di antara metode baru itu adalah mengembangkan bakteri yang menghasilkan 25 antibiotik baru, salah di antaranya amat menjanjikan.

Selama beberapa dekade terakhir, hasil penemuan itu mengakhiri musim kemarau temuan antibiotik kelas baru. Temuan baru antibiotik itu bisa mengeliminasi patogen tanpa menimbulkan resistensi. Ini amat menjanjikan bagi terapi infeksi kronik, seperti tuberkulosis. Riset yang disambut hangat komunitas ilmuwan dunia itu dipublikasikan pada Rabu ( 7/1 ) di jurnal Nature.

Lainnya

KAPSUL BERISI TINJA BISA HENTIKAN INFEKSI USUS.

Tinggalkan komentar

Kapsul berisi tinja beku mengatasi infeksi bakteri Clostridium difficile pada usus yang mengakibatkan diare parah. Metode itu dilakukan karena penelitian sebelumnya menunjukkan transplantasi tinja dapat mengatur ulang keseimbangan bakteri di dalam usus. Namun, para ahli mengingatkan masyarakat untuk tidak membuat kapsul itu sendiri.

C difficile hidup alami dalam usus berebut tempat dan makanan bersama ratusan spesies lain. Namun, beberapa antibiotik dapat membunuh kompetitor C difficile sehingga bakteri itu justru tak terkendali. Penelitian ilmuwan AS dan Israel itu diuji pada 20 orang dengan infeksi kronis C difficile, masing-masing diberi 15 kapsul selama dua hari berturut-turut.

Lainnya

ANTIBIOTIK DARI MIKROBA SERANGGA TONGKAT HIJAU.

2 Komentar

Upaya pencarian antibiotik alamiah terbaru untuk keperluan medis terus dilakukan. Hal yang terbaru, peneliti menemukan bahwa mikroba di perut serangga tongkat hijau raksasa (  Diapherodes gigantea ) dapat melawan racun dan infeksi dengan cara yang tidak lazim.

Penelitian terhadap serangga pemakan daun eukaliptus ini tengah dilakukan di John Innes Centre ( JIC ) di Norwick, Inggris. ” Itu bisa membantu kita untuk membuat antibiotik, ” ujar Prof Tony Maxwell, Kepala Bagian Kimia JIC, seperti ditulis BBC, Sabtu  ( 31/8 ).

Lainnya

TERAPI AKUPUNKTUR UNTUK DEXTER DAN FLETCHER MOON.

Tinggalkan komentar

Dexter dan Fletcher Moon adalah dua penyu langka jenis Kemp’s Ridley yang termasuk di antara 242 penyu yang terdampar di Cape Cod, Massachusetts, AS. Cuaca dingin menyebabkan hipotermia serta membuat binatang-binatang itu tidak bisa bergerak dan tidak bisa makan sehari-hari. Penyu-penyu itu lalu dibawa ke New England Aquarium untuk dirawat, Senin ( 20/5 ).

Lainnya

PANDA DAN BAKTERI RESISTEN ANTIBIOTIK.

Tinggalkan komentar

Para peneliti di Kampus Ilmu Kehidupan Universitas Pertanian Nanjing, China menemukan zat antimikroba dalam peredaran darah, mampu membunuh sebagian besar bakteri. Di antaranya bakteri yang resisten terhadap antibiotik. Seperti dikutip Livescience, Senin ( 7/1 ) berdasarkan laporan Daily Telegraph Inggris, analisis DNA pada gen binatang terancam punah itu menunjukkan antimikroba jenis cathelicidin-AM.

Lainnya